31 Oktober 2016 – Sebagai bentuk partisipasi dalam peningkatan pemahaman hukum di Indonesia, Kantor Hukum Lontoh & Partners berpartisipasi dalam diskusi “Cross-Border Shareholder Disputes: Making Up or Breaking Up”. Diskusi yang diadakan oleh Indonesia Corporate Counsel Association (ICCA) pada 31 Oktober 2016 membahas opsi dan proses dalam penyelesaian sengketa antar pemegang saham dalam perusahaan joint venture, dengan mendiskusikan 2 kasus aktual yang pernah ditangani oleh pembicara yang menggunakan penyelesaian di luar jalur hukum . Diskusi ini menghadirkan 3 pembicara yang memiliki pengalaman mumpuni dalam mewakili perusahaan join venture Indonesia maupun asing, yaitu Bapak Edward N. Lontoh (Partner Kantor Hukum Lontoh & Partners, Wakil Ketua Sekretaris Jenderal Bidang Hubungan Lembaga Pemerintah dan Organisasi Asosiasi Advokat Indonesia dan Ketua Bidang Pendidikan Dasar Himpunan Konsultan Hukum Pasar Modal (HKHPM)) , Tandip Singh ( Ketua Corporate Practice RPC Premier Law ), dan Siraj Omar (Ketua Dispute Practice RPC Premier Law). Read more

Pada tanggal 29 – 31 Oktober 2010, Karyawan Lontoh & Partners melakukan Gathering to Jogyakarta.

Perjalanan meliputi : Candi Prambanan, Borobudur dan posko pengungsian (Bakti Sosial) di Sleman Jogyakarta.

Pada tanggal 4-6 Desember 2009, Karyawan Lontoh & Partners melakukan Employee Gatering di Bali dimana bertujuan untuk memperkuat kebersamaan antar Karyawan dan tentunya refreshing bagi Karyawan.

Selama di Bali, kami mengunjungi beberapa tempat wisata seperti Pura Tanah Lot, Taman Ayun Mengwi, Bedugul, Dream Land, Garuda Wisnu Kencana, serta tidak lupa menonton tari kecak di Pura Uluwatu dan makan malam di Jimbaran.